Tuesday, October 9, 2012

E-COMMERCE

A.    Definisi
E-commerce adalah segala bentuk transaksi perdagangan/perniagaan barang atau jasa dengan menggunakan media elektronik. Media elektronik yang digunakan yaitu berupa internet. Hal ini disebabkan perkembangan internet yang kian lama kian pesat.

Berikut adalah gambar mekanisme e-commerce:

Pembeli yang hendak membeli belanjaannya dapat menggunakan Shopping Cart untuk menyimpan data tentang barang-barang yang telah dipilih dan akan dibayar. Konsep Shopping Cart ini meniru kereta belanja yang biasanya digunakan orang untuk berbelanja di pasar swalayan.

Kemudian pembeli ingin membayar untuk barang yang telah dipilih, ia harus mengisi form transaksi. Biasanya form ini menanyakan identitas pembeli serta nomor kartu kredit. Karena informasi ini bisa disalahgunakan jika jatuh ke tangan yang salah, maka pihak penyedia jasa e-commerce telah mengusahakan agar pengiriman data-data tersebut berjalan secara aman, dengan menggunakan standar security tertentu.

Setelah pembeli mengadakan transaksi, pihak retailer akan mengirimkan barang yang dipesan melalui jasa pengiriman langsung ke rumah pembeli. Pembeli bisa melacak tracking status secara langsung dengan memasukkan nomor resi pengiriman pada website jasa pengiriman tersebut. Namun ada juga beberapa Online Shop yang menyediakan layanan transaksi COD (Cash on Delivery) selain karena faktor kebiasaan juga karena faktor kepercayaan pembeli tersebut yang kurang memiliki kepercayaan yang cukup terhadap mekanisme jual beli online seperti ini.

B.  Perbedaan dengan Bisnis yang Lain
            Tentunya e-commercememiliki banyak perbedaan dengan bisnis lain semisal berbelanja di Pasar, yaitu:
·         Pembeli mendapat kemudahan dengan tidak perlunya pergi ke pasar atau mal karena pembeli dengan mudahnya dapat memilih barang yang disukai di rumahnya.
·         Pedagang e-commerce dapat memasarkan barangnya di seluruh dunia, tanpa batas-batas wilayah dan waktu.
·         Penghematan sumber daya, misalnya tidak perlu membuka toko yang besar.

C.    Keamanan
Berbelanja di web memerlukan koneksi ke internet dan browser yang mendukung transaksi elektronik yang aman, seperti Microsoft Internet Explorer yang bekerja sama dengan perusahaan kartu kredit (Visa dan MasterCard), serta perusahaan-perusahaan internet security (seperti VeriSign), telah membuat standar enkripsi khusus yang membuat transaksi melalui web menjadi sangat aman. Bahkan, Visa dan MasterCard menyediakan jaminan keamanan 100% kepada pengguna credit card-nya yang menggunakan e-commerce.

Dengan demikian, yang menandakan suatu e-commercewebsite aman atau tidak adalah adanya tanda khusus yang muncul di status bar di bagian bawah layar browser. Pada IE, tanda yang muncul adalah tanda gembok terkunci di pojok kanan status bar. Jika tanda-tanda tersebut muncul, berarti Anda sedang ter-connect pada server yang aman.

D. Produk yang Dapat Dijual
            Produk-produk yang dapat dijual, dapat berupa:
·         Pakaian
·         Makanan
·         Barang elektronik

No comments:

Post a Comment